Ada Peran Mantan Wako Rahma, RBB Dapat Lahan Dari SBG Untuk Bangun Rumah Sopo Godang
erdepe.com – Rumpun Batak Bersatu (RBB) Kota Tanjung Pinang pernah mendapat hibah lahan dari Sinar Bahagia Group (SBG) pada tahun 2023 silam.
Wakil Ketua RBB Kota Tanjung Pinang, Syahrial mengaku, bahwa dapatnya hibah lahan dari SBG itu, berkat dukungan dan fasilitasi yang dilakukan oleh Rahma saat menjabat sebagai Walikota Tanjungpinang.
“waktu penyerahan setahun lalu saya tak pergi, saya diwakili sekretaris saya, RBB dapat hibah lahan dari SBG atas dukungan Ibu Rahma waktu itu”, kata Syahrial.
Lahan tersebut telah berada di sekitaran Batu 14 arah tanjung uban. Seperti diketahui perjanjian dan penandatangan berita acara penyerahan hibah lahan ke RBB itu turut disaksikan Wali Kota Tanjungpinang, Rahma, S.IP., M.M., di gedung Graha Sinar Bahagia Group, Senin (18/9/2023) lalu.
Pada kesempatan itu Rahma turut mengapresiasi Sinar Bahagia Group atas segala yang diupayakan untuk kemaslahatan orang banyak.
“Sudah banyak bukti nyata yang telah dilakukan Sinar Bahagia Group untuk kemaslahatan orang banyak, seperti tempat ibadah juga sarana pendidikan dengan menyerahkan fasilitas dalam keadaan baik. Atas nama Pemerintah Kota Tanjungpinang sangat berterima kasih khususnya kepada bapak Suryono karena telah turut mendukung demi kemajuan dan pembangunan Kota Tanjungpinang,” ungkapnya.
Dikatakannya, lahan milik Sinar Bahagia Group akan dihibahkan kepada keluarga besar RBB Kota Tanjungpinang untuk memiliki sebuah rumah sopo godang.
“Tentu semua ini tidak akan terwujud tanpa izin melalui bapak Suryono. Mudah-mudahan dengan dimulai dari tahapan ini, selanjutnya RBB dan Pemerintah dapat melanjutkan pembangunannya agar harapan dan cita-cita memiliki rumah sopo godang dapat segera terwujud dan terealisasi,” harap Rahma.
Suryono selaku Direktur Sinar Bahagia Group menghibahkan lahan seluas 1.500 M2 (seribu lima ratus meter persegi) dengan ukuran 30 M2 × 50 M2, kepada Rumpun Batak Bersatu (RBB) Kota Tanjungpinang.
Lahan tersebut terletak di Kelurahan Air Raja Kecamatan Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang, Km.14, Jalan Tanjungpinang-Uban.
“Hibah lahan ini sebagai rasa solidaritas dan partisipasi sebagai sesama warga negara Indonesia khususnya warga Tanjungpinang agar dapat dipergunakan sesuai dengan tujuan sosial dan bukan untuk bersifat komersial. Semoga dapat bermanfaat bagi keluarga besar RBB kota Tanjungpinang juga orang banyak,” sebutnya.
Ketua Rumpun Batak Bersatu (RBB) Kota Tanjungpinang, dr. Anthoni Simatupang, saat itu menyampaikan terima kasih kepada Direktur Sinar Bahagia Group dan Wali Kota Tanjungpinang atas perhatian untuk RBB.
“Atas nama keluarga besar RBB Kota Tanjungpinang sangat berterima kasih dan kami akan memanfaatkannya untuk kemaslahatan orang banyak. Hal ini juga tidak terlepas dari peran ibu Rahma sebagai Wali Kota Tanjungpinang yang telah sedemikian rupa terus berbuat dan memperhatikan kami. Mudah-mudahan kebersamaan dan sinergi ini turut membawa kemajuan bagi Kota Tanjungpinang,” tuturnya.(sp)